footage travgo (1)

Tips Melakukan Booking Tiket Pesawat Dengan Harga Terbaik

Booking tiket pesawat ialah langkah pemesanan untuk tiket pesawat dalam berbagai cara baik reservasi secara online maupun datang langsung ke tempat penjualan tiket pesawat. Membeli tiket pesawat kini bukan merupakan hal yang sulit untuk dilakukan. Apabila Anda mengenal beberapa cara penjualan tiket secara konvensional beberapa tahun silam, kini Anda tak perlu lagi untuk khawatir mengenai cara pembelian tiket pesawat ketika Anda membutuhkannya.

Tiket pesawat murah juga sudah banyak tersedia dan dapat dengan mudah dibeli oleh siapapun yang membutuhkannya. Tak hanya itu, harga tiket pesawat yang kian terjangkau juga menjadi sebuah keuntungan bagi Anda yang memiliki banyak urusan pekerjaan maupun pribadi dengan tingkat mobilitas Anda yang tinggi. Demi mendapatkan tiket pesawat dengan harga terbaik, berikut ini merupakan beberapa tips melakukan booking tiket pesawat dengan harga terbaik untuk Anda.

 

  • Memesan Jauh Sebelum Tanggal Keberangkatan

Untuk memperoleh tiket pesawat dengan harga terbaik, Anda sebaiknya memesan tiket sejak jauh hari sebelum tanggal keberangkatan Anda menuju ke lokasi tujuan. Semakin Anda memesannya sejak jauh hari, maka Anda akan mendapatkan harga tiket pesawat yang murah dan terjangkau untuk setiap perjalanan Anda. Sebagai contoh, harga tiket pesawat lion air yang selalu lebih murah ketika Anda memesan setidaknya 2 minggu sebelum tanggal keberangkatan Anda menuju ke lokasi tujuan. Akan kian baik apabila Anda memesan tiket yang Anda perlukan setidaknya 1 bulan sebelum Anda berangkat.

Dengan menggunakan cara tersebut, dijamin Anda akan mendapatkan harga terbaik yang dapat menghemat ongkos perjalanan Anda dengan cukup signifikan ke berbagai destinasi. Hal ini akan lebih terasa apabila Anda membeli tiket dengan memilih tempat penjualan tiket yang tepercaya dan selalu menjual tiket dengan harga terbaru dari berbagai maskapai tepercaya di Indonesia. Mulai sekarang, pastikan Anda melakukan perjalanan yang terencana agar harga tiket yang harus Anda bayar tak semakin membengkak dan dapat dihemat sekaligus digunakan untuk keperluan lain.

  • Jangan Memilih Masa Peak Season

Bagi Anda yang memiliki acara berlibur dan bukan merupakan acara yang emergency atau darurat, Anda sebaiknya merencanakan perjalanan Anda di waktu bukan hari libur atau peak season. Peak Season atau yang biasa dikenal sebagai masa berlibur dan jelang hari raya, harga tiket pesawat dapat meningkat hingga hampir 2 kali lipat. Apabila Anda tak ingin membayar harga tiket yang sangat mahal, sebaiknya Anda dan keluarga merencanakan liburan Anda pada hari dimana traffic berlibur tidak terlalu padat.

Dengan memilih hari biasa sebagai hari dimana Anda bepergian, maka harga tiket yang akan Anda peroleh juga akan menjadi jauh lebih murah dan terjangkau. Anda dapat melakukan pemesanan sejak jauh hari dan rasakan berbagai tawaran menarik dan diskon yang sangat besar untuk setiap tiket yang Anda pilih. Perjalanan yang lebih terencana dengan matang pun akan memungkinkan Anda untuk mendapatkan fasilitas liburan lain dengan harga wajar dan tidak terkena kenaikan harga tiket pada masa-masa tertentu seperti libur sekolah ataupun juga jelang hari raya dan tahun baru.

  • Bandingkan Harga Beberapa Maskapai

Tips yang sering kali dilupakan oleh para pemburu tiket dengan harga yang terjangkau ialah perbandingan diantara beberapa maskapai untuk destinasi yang sama. Apabila Anda hendak bepergian ke suatu tempat, tak ada salahnya Anda membandingkan harga tiket untuk beberapa maskapai pada hari yang sama. Meskipun setiap maskapai memiliki standar kualitas dan standar layanan yang berbeda-beda, namun harga yang ditawarkan juga akan berbeda dan dapat disesuaikan dengan budget yang Anda miliki untuk sebuah perjalanan.

Setelah mengetahui estimasi budget yang Anda miliki, Anda sebaiknya membandingkan harga diantara beberapa maskapai untuk destinasi liburan Anda pada hari tersebut. Setelah itu, pilihlah tiket pesawat dengan harga yang paling bersahabat untuk Anda dan belilah tiket sejak jauh hari sebelum tanggal keberangkatan Anda ke lokasi bisnis ataupun liburan Anda bersama keluarga. Dengan beberapa tips booking tiket pesawat tersebut, Anda tak akan membayar tiket yang terlalu mahal dan selalu mendapatkan diskon-diskon menarik setiap periodenya.

Share this post

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on pinterest
Share on email